Jadwal dan Streaming Indonesia Vs Myanmar Grup A Sea Games 2022

Diposting pada

Jadwal dan streaming Indonesia Vs Myanmar Grup A Sea Games 2022 menjadi topik hangat selanjutnya yang mimin sajikan secara ekslusif di hadapan anda. Partai hidup mati terjadi di match terakhir grup A.

Kedua tim, baik Indonesia ataupun Myanmar membutuhkan kemenangan untuk memastikan diri lolos ke semifinal Sea Games cabor sepakbola menemani Vietnam yang hampir lolos karena di pertandingan terakhir berjumpa dengan tim lemah Timor Leste.

Kini timnas Indonesia berada di peringkat dua dibawah Vietnam dengan perolehan poin 6. Myanmar berada di rank 3 dengan perelohan poin yang sama dengan Indonesia namun kalah produktivitas gol.

streaming-indonesia-vs-myanmar
Streaming Indonesia vs Myanmar

Untuk lolos ke babak semifinal skuad Garuda Muda hanya membutuhkan hasil imbang. Namun alangkah baiknya jika Indonesia mampu meraih poin penuh atas Myanmar dan melanjutkan tren positfnya di dua pertandingan terakhir.

Prediksi Indonesia U-23 vs Myanmar U-23, Garuda Muda Kian Dekat dengan Semifinal

Jelang laga kontra Myanmar, Indonesia mencatatkan raihan impresif di dua pertandingan terakhir. Meski kalah 3 gol tanpa balas atas Vietnam di laga perdana, timnas Indonesia berhasil bangkit dengan mengalahkan Timor Leste dengan skor 4-1 serta Filipina dengan skor 4-0.

Skuad Garuda Muda mengalami peningkatan permainan usai dibekuk Vietnam di laga perdana. Beruntung coach Shin Tae Yong melakukan evaluasi sehingga permainan Indonesia di laga berikutnya lebih berkembang.

Sewaktu melawan Filipina Shin Tae Yong menerapkan dua strategi berbeda. Di babak pertama, Garuda Muda tampil menyerang dengan melakukan pressing tinggi. Pola penyerangan Indonesia juga bervariasi mulai dari umpan pendek satu dua, hingga direct football yang akurat mengarah ke para penyerang.

Lini serang timnas Indonesia kian padu dan membahayakan lawan. Trisula Irfan Juahari, Egy Mualana Vikri dan Witan Sulaiman saling berjipaku memporak porandakkan lini pertahanan lawan.

Di kubu seberang, Myanmar sempat tampil menyakinkan dua laga awal. Tim besutan Velizar Popov tersebut berhasil meraih poin penuh dari Timor Leste dan Filipina. Namun sayang di match ketiga, Myanmar harus tunduk pada Vietnam dengan skor tipis 1-0.

Prediksi Susunan Pemain dan Formasi Kedua Tim

Timnas Indonesia disinyalir turun dengan formasi 4-3-3. Trio lini tengah masih dihuni oleh Marc Klok, Ricky Kambuaya dan Syahrial Abimanyu. Ketiganya menjadi kreator dan motor serangan Garuda Muda.

Di lini serang Shin Tae Yong memiliki opsi untuk menurunkan Muhammad Ridwan atau Irfan Jauhari sebagai target man. Untuk posisi winger tetap diisi oleh Witan Sulaiman dan Egy Maulana Vikri.

Indonesia (4-3-3): Ernando Ari; Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto (c), Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga; Marc Klok, Syahrian Abimanyu, Ricky Kambuaya; Egy Maulana Vikri, Muhamd Ridwan, Witan Sulaeman.- Pelatih: Shin Tae-yong

Myanmar (4-4-2): Pyae Phyo Thu; Hein Zeyar Lin, Seo Moe Kyaw (c), Thet Hein Soe, Yan Kyaw Soe; Lwin Moe Aung, Myat Kaung Khant, Aung Wunna Soe, Zaw Win Thein; Htet Phyoe Wai, Win Naing Thun. – Pelatih: Velizar Popov

Match day terakhir grup A antara Indonesia vs Myanmar menjadi partai hidup mati bagi kedua tim. Indonesia membutuhkan hasil seri atau menang untuk lolos ke babak semifinal. Sedangkan Myanmar harus meraih poin penuh agar lolos ke semifinal menemani Vietnam.

Maka dari itu ayo berikan dukungan pada timnas Indonesia agar mampu bermain maksimal dan meraih poin penuh atas Myanmar. Pertandingan Indonesia vs Myanmar disiarkan langsung di RCTI serta live streaming di RCTI+.

Jadwal Streaming Indonesia vs Myanmar Sea Games 2022

Laga Indonesia U-23 vs Myanmar U-23 digelar pada

Hari :Minggu                  

Tanggal :15 Mei 2022

Pukul : 16.00 WIB

Dilihat dari catatan statistik berdasarkan 5 pertemuan terakhir kedua tim sejak tahun 2016. Indonesia relative lebih unggul dengan mengantongi 4 kemenangan, sedangkan satu laga sisa dimenangkan oleh Myanmar.

Dari sistem permainan timnas Indonesia sedikit lebih baik karena di dua pertandingan terakhir mampu meraih kemenangan dengan skor besar. Hal yang perlu dikurangi dari Indonesia adalah egoisme para pemainnya.

Andai para pemain Indonesia tidak egois pada saat melawan Filipina maka Garuda Muda bisa mencetak lebih dari 4 gol. Namun menghadapi Myanmar bukanlah perkara mudah, tim besutan Velizar Popov tersebut sempat menduduki puncak klasemen Grup A sebelum dikalahkan Vietnam.

Jika Indonesia mampu menunjukkan permainan seperti pada saat berjumpa Filipina maka sangat rasional memfavoritkan Indonesia mengakhiri laga dengan skor 3-0.

Link Streaming Indonesia vs Myanmar Penyisihan Grup A Sea Games 2022

Pertandingan Indonesia Indonesia U-23 vs Myanmar U-23 bisa ditonton melalui tayangan streaming. Berikut kami tampilkan link live streaming Indonesia U-23 vs Myanmar U-23.

Live Streaming Indonesia vs Myanmar – NONTON DISINI

Alternatif Link Streaming Indonesia vs Myanmar – NONTON DISINI

Nonton Streaming Indonesia vs Myanmar – KLIK DISINI

Demikianlah jadwal, prediksi serta link live streaming Indonesia U-23 vs Myanmar U-23 match terakhir Indonesia di grup A Sea Games 2022. Terimakasih telah berkunjung ke CobaLihat.com. Semangat Garuda Muda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *